default ads banner CODE: NEWS / LARGE LEADERBOARD / 970x90

TGB : Ghibtoh Itu Bagus, Yang Tidak Boleh Itu Hasad

TGB : Ghibtoh Itu Bagus, Yang Tidak Boleh Itu Hasad
Keislaman
Ketum PB NWDI, TGB, DR. KH. M. Zainul Majdi MA
default ads banner CODE: NEWS / BANNER 1 / 468x60

NWDI Online. Com - Lombok Barat, Dalam islam, kalau kita melihat kepada yang lebih, maka kita diajarkan untuk Ghibtoh.

Ghibtoh itu artinya menginginkan nikmat yang orang lain dapatkan tanpa berharap nikmat itu hilang dari orang tersebut.

Ghibtoh itu berbeda dengan hasad dimana kalau hasad adalah sifat menginginkan nikmat yang ada pada orang lain dan berharap agar nikmat itu tercabut dari orang tersebut.

Hal itulah yang menjadi salah satu isi pengajian halal bihalal TGB di Ponpes Hikmatussyarif NWDI Salut, Narmada, Lobar, Sabtu (27/4/2024).

"Kita lihat orang pintar, kita ingin jadi pintar, itu namanya Ghibtoh, Bagus., Yang tidak boleh itu hasad, hatinya berharap nikmat itu hilang dari orang itu" ujar TGB mencontohkan.

"Kita lihat ada orang rajin duduk di shaf pertama, pasang Ghibtoh dihati kita, ooo saya harus bisa seperti itu orang itu" lanjutnya mencontohkan.

"Kita lihat ada anak orang berprestasi, pasang Ghibtoh pada diri kita, anakku harus juga berprestasi seperti anak orang itu, itu Ghibtoh" ujarnya lagi mencontohkan. (red/Hasan).



  • Tags
default ads banner CODE: NEWS / BANNER 2 / 468x60

You can share this post!

Komentar